Pengertian jenis dan kelas Ip Address

Pengertian jenis dan kelas Ip Address
Asslamu'alaikum wr wb

A. Pendahuluan
 Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang IP Address


B. Latar Belakang
  IP address merupakan salah satu protocol yang sangat inti, why ?
Sebab tanpa adanya IP address jusru suatu PC tidak akan bisa saling berkomunikasi dan berhubungan dengan PC lain, maka dari itu kita harus sangat memahami apa itu IP Address beserta fungsi fungsi nya

C. Pembahasan
 Kemarin kita sudah mengenal tentang MikroTik, perlu diketahui router mikrotik merupakan sebuah media jaringan yang bekerja pada layer 3 yang mana layer tersebut menggunakan IP Address sebagai media pengantar nya. Bagi para ahli jaringan IP Address sudah merupakan makanan sehari hari nya, tapi bagi yang belum tau duna jaringan atau bagi orang yang mulai mempelajari dunia jaringan IP Address merupakan suatu hal yang sangat membingungkan,

lalu apa sih pengertiannya ?

IP Address adalah sekumpulan bilangan binner yang unik yang di gunakan untuk memerikan identitas terhadap komputer.
jumlah bilangan biner tersebut terdapat 32 bit (ipv4) dan ada juga yang 128 bit (ipv6), maka dengan begitu analogi nya seprti ini, saya akan mengirim paket dari gedung A ke salahsatu temen saya yang ada di gedung B tentu di gedung B PC itu bukan hanya satu melinkan sangat banyak milik setiap karyawan yang ada di gedung tersebut, nah untuk agar paket yang saya kirimkan sampai kepada PC tujuan yang saya maksud kan dan tidak tersesat ke pc yang lain, maka kita harus menggunakan IP Address untuk berhubungan.

IP address simple nya adalah sebuah alamat jaringan untuk mengidentifikasi setiap pc, sama halnya sebuah alamat rumah yang di gunakan untuk mengidentifikasi keberadaan rumah kit, kita berada di mana di jalan apa dan masuk dalam kampung apa.

Apa fungsi IP Address ?

Ip Address dapat berfungsi sebagai pengidentifikasi 2 hal :

1) Ip Address dapat mengidentifikasi alamat sebuah jaringan
ketika kita akan menghubungi PC teman kita maka kkita harus tau terlebih dahulu berada pada jaringan manakah teman kita.
fungsi ini dapat di ibaratkan ketika kita akan bermain ke teman kita maka kita harus tau terlebih dahulu lokasi rumah teman kita itu, begitu pula beraku pada sebuah jaringan komputer hal yang pertama kali di identifikasi adalah lokasi jaringan.

2) Ip address dapat mengidentifikasi lokasi host setiap interface jaringan
Setelah tadi kita mengetahui lokasi jaringan temen kita yang akan di kirim suatu paket, ip address akan melanjutkan mengidentifikasi keberadaan interface teman kita yang ada pada jaringan tersebut, analogi nya ketika kita sudah sampai di rumah teman kita, kita tinggal mencari dan menanyakan keberadaan teman kita di rumah tersebut

 Jenis Jenis IP Address

berdasarkan jenis nya :
1) IP versi 4 (Ipv4)

 Ip ini adalah IP yang sudah sangat familiar di kalangan kita, karena IP ini sudah lama di gunakan oleh user komputer di berbagai belahan dunia, ip ini memiliki 32 bit bilangan biner dengan 4 oktet, maka setiap  oktet terdapat 8 bit bilangan biner, di masa yang akan datang ipv4 ini sepertinya tidak akan d gunakan karena melihat jumlah ip yang dapat di tampung ip ini hanya 4 milyard.

dengan jumlah penduduk di bumi ini 5 milyard dan dengan peralatan elektronik yang membutuhkan ip setiap orangnya selalu lebih dari satu (laptop,hp,dll) tentu ip ini tidak akan cukup menampung para pengguna yang ada di seluruh dunia, maka untuk mengatasi hal tersebut di buat lah IP versi selanjut nya yaitu IPv6.

 2) IP versi 6 (IPv6)
 Dikhawatirkan suatu saat nanti ipv4 sudah tidak bisa menampung lagi para penguna ip, maka di buatlah ipv6 dengan jumlah ip yang bisa di pakai sangat banyak di banding kan ip versi 4 yang hanya berjumlah 2^32 (2 pangkat 32), ip versi 6 dapat menampung ip 2^128, kalian hitung sendiri..he

Ip versi ini memang belum familiar, apalagi di indonesia yang rata rata masih menggunakan ipv4 namun di prediksikan ipv6 adalah ip address di masa yang akan datang karena Selain menyediakan IP Address yang lebih banyak, IP v6 juga memiliki manfaat tambahan seperti tidak ada lagi tabrakan IP Address yang disebabkan oleh Private Address, auto konfigurasi, tidak ada alasan untuk dilakukan Network Address Translation (NAT), routing yang lebih efisien, administrasi lebih mudah, built-in privasi, dan masih banyak lagi.

IP v4 menampilkan IP address sebagai angka numerik 32 bit yang ditulis dalam format desimal, misalnya 192.168.1.1. Sedangkan IP v6 yang memiliki triliunan alamat IP, ditulis dalam format heksadesimal, misalnya 3ffe:1900:4545:3:200:f8ff:fe21:67cf


berdasarkan penggunaanya :
1) IP Privat
IP privat adalah ip yang di gunakan didalam jaringan pribadi, maksudnya jaringan ini sama sekali tidak terhubung ke internet dan untuk terhubung ke internet harus di lakukan konfigurasi NAT terlebih dahulu, untuk mengkonfersikan ip tersebut menjadi ip publik, IP Privat ini pasti di gunakan pada sebuah jaringan yang LAN, Lab sekolah, kantor dan jaringan yang berskala kecil (pribadi).


 Ip privat befungsu untuk menghubungkan perangkat kita dengan router dan semua perangkat yang terhubung ke router tersebut, istilahnya ip ini adalah ip internal yang hanya dapat saling mengkomunikan perangkat yang di konfigurasikan oleh kita, ip ini juga bisa di atur static atau dynamic oleh admin jaringan nya.

2) IP Publik
 Berbeda dengan IP Prvat, ip ini digunakan untuk di luar jaringan pribadi kita, ip ini dapat menghubungkan jaringan kia ke dunia luar atau internet, ip publik ini berfungsi untuk mengkomunikasikan kita ke berbagai tempat dan jaringan di berbagai belahan dunia atau kita bisa menyebut nya Internet, IP ini pula pasti di gunakan terhadap jaringan yang memungkinkan kita untuk sebuah jaringan lokal terkoneksi dengan Internet.

Misalkan kita akan membuat jaringan sekolah, admin jaringan akan mengkonfigurasikan IP privat terhadap jaringan lokal yang ada pada sekolah tersebut agar antar PC di sekoah tersebut bisa saling berkomunikasi, sedangkan yang bertugas memberikan IP Publik adalah penyedia layanan internet / ISP (wifi.id, biznet,dll) yang berfungsi agar sekolah tersebut bisa terhubung ke internet dan bisa saling berkomunikasi dengan sekolah lain.

Kelas IP Address
Untuk pembagian kelas ini kita akan membagi kelas IP versi 4, IPv4 memiliki 4 oktet dimana setiap oktet berjumlah 255 dengan di pisahkan oleh titik setiap oktet, 

11111111.11111111.11111111.11111111 = 255.255.255.255
 
Seanyak itu IP di atas harus diberikan dan di sebarkan oleh setiap admin, maka untuk mempermudah pengerjaannya di buatlah kelas IP dengan jumlah  kelas dalam ipv4 yaitu kelas A,B,C,D dan E. Perbedaannya adalah dari jumlah Network dan Host, kelas A di peruntukan untuk Host yang banyak, kelas B antara Network dan Host seimbang, kelas C lebih banyak Network, kelas D untuk jaringan multicast dan kelas E untuk eksperimen (percobaan)

Untuk lebih lengkap nya anda bisa memahami gambar berikut ini :







D. Kesimpulan
IP Address merupakan sebuah alamat jaringan yang dapat mengidentifikasi kebaradaan jaringan dan host pada interface jaringan tersebut, Ip Address terdapat 2 versi yaitu Ipv4 dan IPv6 dan terdiri dari 5 kelas sesuai jumlah Network dan Host nya

E. Penutup
Itulah Materi dari IP Address, semoga teman teman bisa memaami nya dan semoga tulisan ini bermanfa'at

dari saya di cukupkan sekian,
 Wassalamu'alaikum wr wb 
Share This :
Akmal Taufiq

Penulis adalah seorang Siswa di salah satu SMK di Tasikmalaya yang bernama Akmal Taufiq, Lahir dan bertempat tinggal di Kota Tasikmalaya.